Mengganti nomor WhatsApp tapi takut keluar dari grup atau kehilangan chat? Tenang, ada cara ganti nomor WA yang mudah dan tidak ribet. Simak langkah-langkahnya di sini, dan pastikan semua tetap aman!
Cara Mengganti Nomor WhatsApp di Android
Ganti nomor WhatsApp tanpa keluar grup langsung dari aplikasi adalah metode paling umum dan sederhana. Proses ini memungkinkan kamu untuk mengganti nomor tanpa kehilangan grup atau riwayat chat.
Berikut adalah langkah-langkahnya, beserta beberapa tips penting yang perlu diperhatikan:
- Siapkan nomor baru. Pastikan nomor baru kamu sudah aktif dan dapat menerima SMS atau panggilan telepon untuk verifikasi.
- Untuk mengganti nomor, tekan ikon tiga titik vertikal di pojok kanan atas.
- Selanjutnya, masuk ke menu Setelan.
- Klik Akun.
- Pilih Ganti Nomor
- Baca ketentuannya, lalu klik Lanjut.
- Masukkan nomor lama dan nomor baru, kemudian tekan Lanjut. Pastikan kamu memasukkan nomor lama dan baru dengan benar.
- Pilih apakah kamu ingin memberi tahu semua kontak, beberapa kontak, atau hanya kontak di chat.
- WhatsApp akan mengirimkan kode verifikasi ke nomor baru. Masukkan kode tersebut untuk menyelesaikan proses.
Jika kamu tidak menerima kode, pastikan sinyal di perangkat kamu kuat dan nomor baru dalam jangkauan jaringan. Setelah verifikasi, nomor kamu akan diperbarui. Semua grup dan chat akan tetap ada seperti sebelumnya.
Pastikan kamu telah memberitahu kontak penting sebelum mengganti nomor, terutama jika kamu memutuskan untuk ganti nomor WA tanpa beritahu kontak.
Cara Ganti Nomor WhatsApp di iPhone
Mengganti nomor WhatsApp di iPhone tidak berbeda jauh dari Android, namun ada beberapa langkah khusus yang perlu kamu perhatikan. Jangan khawatir, proses ini sederhana dan tidak akan membuat kamu kehilangan data atau keluar dari grup yang penting.
Ikuti panduan berikut dengan seksama untuk memastikan semuanya berjalan lancar tanpa hambatan.
- Buka WhatsApp di iPhone. Pastikan kamu sudah memperbarui WhatsApp ke versi terbaru.
- Sebelum memulai proses ganti nomor, lakukan cadangan chat untuk mencegah kehilangan data jika terjadi kesalahan.
- Masuk ke Settings.
- Selanjutnya, pilih Account.
- Klik Change Number.
- Selanjutnya, kamu bisa ikuti langkah seperti pada cara ganti nomor WA di Hp Android.
Nantinya, WhatsApp akan mengirim kode verifikasi ke nomor baru. Masukkan kode yang diterima untuk menyelesaikan proses verifikasi. Setelah proses verifikasi selesai, nomor WhatsApp kamu berhasil diganti tanpa kehilangan chat dan tetap berada di grup yang sama.
Cara Ganti Nomor WA di WA Laptop
Secara teknis, WhatsApp Web hanya menjadi perpanjangan dari aplikasi WhatsApp di ponsel, sehingga proses ganti nomor WhatsApp harus tetap dilakukan melalui ponsel. Namun, setelah mengganti nomor, kamu harus melakukan login ulang WhatsApp Web atau WhatsApp Desktop.
Agar semua data tidak hilang, pastikan kamu sudah backup WhatsApp sebelum mengubah nomor telepon. Berikut adalah langkah-langkahnya:
- Ganti nomor WhatsApp di telepon seperti cara di atas.
- Setelah mengganti nomor di ponsel, kamu perlu menghubungkan ulang WhatsApp Web.
- Buka WA Web di browser (web.whatsapp.com) atau WA Desktop untuk kembali menyambungkan WA ke laptop.
- Di ponsel, buka aplikasi WhatsApp dan pilih ikon tiga titik di pojok kanan atas.
- Pilih Perangkat Tertaut.
- Selanjutnya, klik Tautkan Perangkat.
- Pindai kode QR yang muncul di layar browser dengan kamera ponsel.
Setelah ponsel terhubung ke WA Web, semua chat, termasuk riwayat dan grup, akan tetap ada di WhatsApp Web dengan nomor baru.
Peringatan: Pastikan nomor baru sudah terverifikasi dan WhatsApp di ponsel telah terhubung ke internet agar proses ini berjalan lancar.
Mengganti nomor WhatsApp bisa dilakukan dengan berbagai cara tergantung pada kebutuhan dan perangkat kamu. Selalu pastikan untuk melakukan cadangan sebelum memulai proses, dan perhatikan setiap langkah dengan teliti untuk menghindari kehilangan data.