4 Cara Logout Akun Google di HP dengan Cepat

Bingung bagaimana menghapus akun Google di HP-mu? Di bawah ini beberapa pilihan untuk cara logout akun Google di HP Android dan iPhone hanya dengan beberapa langkah mudah.

4 Cara Mudah Logout Akun Google di HP

Berikut beberapa cara logout akun Google di HP Samsung, Xiaomi, OPPO, vivo sampai iPhone:

1. Melalui Aplikasi Gmail di HP Android

Cara mengeluarkan akun Google melalui aplikasi Gmail di HP android:

  1. Buka aplikasi Gmail.
  2. Klik ikon akun Google di kanan atas.
  3. Temukan Kelola Akun di Perangkat Ini di bagian bawah.
    kelola akun google di perangkat ini
  4. Selanjutnya, pilih akun yang ingin dihapus.
  5. Lalu klik Hapus Akun atau Keluar di halaman selanjutnya.
    hapus akun google di hp

Selesai dan kamu tidak lagi bisa mengakses akun tersebut di HP kamu kecuali mengetahui sandinya.

2. Melalui Pengaturan HP Android

Caranya:

  1. Buka Pengaturan di HP.
  2. Klik menu Akun & Sinkronisasi.
  3. Pilih akun yang ingin dikeluarkan.
  4. Lanjut klik Hapus Akun.
    hapus akun google di hp

3. Melalui Chrome

Sebelum ke langkah penghapusan akun, jika kamu tidak ingin melihat akun itu lagi ketika login, nonaktifkan izin dengan cara ini:

  1. Pergi ke halaman beranda Chrome.
  2. Klik titik tiga di kanan atas dan pergi ke Setelan.
    setelan chrome hp
  3. Di bagian Anda dan Google, pilih Layanan Google.
  4. Selanjutnya nonaktifkan toggle pada Izinkan Login Chrome.
    cara logout akun google dari chrome hp

Dengan demikian maka perangkat kamu tidak lagi memiliki izin untuk login ke akun tersebut.

Selain itu, perlu kamu tahu, dengan menghapus akun Google artinya kamu akan kehilangan semua data dan konten. Termasuk akses ke layanan Google seperti Google Play, Gmail, Drive, serta ke semua aplikasi yang menggunakan akun tersebut.

Selanjutnya cara logout akun Google di HP dari Chrome melalui PC:

  1. Pergi ke halaman Chrome melalui PC.
  2. Tentukan akun yang akan kamu keluarkan dari HP dengan mengklik ikon avatar di bagian atas. Jika tidak ada akun yang kamu maksud, maka lakukan cara membuat email baru terlebih dahulu.
  3. Setelah memastikan login ke Chrome menggunakan akun yang di HP, klik opsi menu Keamanan.
  4. Lanjut klik Kelola Semua Perangkat
    kelola semua perangkat di pc
  5. Di halaman Perangkat Anda, pilih merek HP kamu.
  6. Kemudian klik Logout.

Maka, HP kamu sudah tidak memiliki akses ke akun tersebut. Langkah-langkah ini juga membantu ketika kamu mencari cara menghapus akun Google di HP lain.

Jadi, kamu hanya perlu login di perangkat lain menggunakan akun yang sama. Namun perlu diingat, perangkat akan menjadikan akun tertentu sebagai akun default untuk mengakses aplikasi maupun browser.

Jadi langsung pastikan akun mana yang akan kamu gunakan untuk HP kamu. Dengan demikian, kamu tidak perlu lagi login ke layanan google seperti Drive, Gmail sampai browser.

4. Logout Akun Google di HP iPhone Melalui Pengaturan

Cara logout akun Google di HP iPhone melalui pengaturan:

  1. Pergi ke Pengaturan.
  2. Cari menu Mail
  3. Selanjutnya klik Akun.
  4. Pilih akun Gmail yang akan dikeluarkan.
  5. Sekarang pilih Hapus Akun.
    cara logout akun google di hp iphone

Bagaimana Jika Mengalami Masalah Ketika Logout?

Masalah yang kemungkinan muncul saat logout yaitu:

  • Akun keluar sendiri dari browser saat ditutup.
  • Google membuat kamu terus logout.
  • Ter-logout secara tiba-tiba.

Jadi jika kamu mengalami beberapa kendala dalam proses menghapus atau mengeluarkan akun Google, coba langkah-langkah ini:

  • Bersihkan cache di browser.
  • Antivirus bisa menghapus cookie kamu, jadi aktifkan cookie.
  • Pastikan browser kamu sudah update ke versi terbaru.

Dengan cara logout akun Google di HP di atas, sekarang kamu bisa dengan mudah mengeluarkan akun yang tidak digunakan lagi. Menghapus satu akun di antara banyak akun yang tersimpan di HP kamu.

About Daffa

Check Also

4 Cara Buat Power Point di HP, Gampang Banget!

Sebelumnya belum pernah membuat Power Point? Kabar baik untukmu, karena di sini tersedia beberapa pilihan …