Cara Mengatur Jam di Laptop Supaya Selalu Sinkron dan Akurat

Pernah lihat jam di laptop tiba-tiba nggak sinkron atau salah waktu? Meski kelihatannya sepele, jam yang akurat di laptop penting banget, lho, terutama kalau kamu sering meeting online atau mengatur jadwal. Untungnya, cara mengatur jam di laptop cukup mudah dan cepat.

Yuk, simak cara mudah untuk memastikan jam di laptopmu selalu tepat dan akurat!

Cara Mengatur Jam di Laptop untuk Windows dan Mac

Setting jam di laptop, baik di Windows maupun Mac, sangatlah mudah. Yuk, ikuti langkah-langkah sederhana berikut agar jam di laptopmu selalu akurat!

1. Cara Mengatur Jam di Laptop untuk Windows

Untuk kamu pemilik laptop dengan sistem operasi Windows, cermati cara mengatur jam di laptop Windows 11 atau di bawahnya karena punya prinsip yang sama.

  1. Buka Date and time settings dengan click pada jam digital di pojok kanan bawah.
  2. Selanjutnya klik pada Date and time settings.
    Date and time settings laptop
  3. Alternatif lainnya untuk mengakses pengaturan jam adalah dengan klik pada icon kaca pembesar, lalu ketik Change the date and time pada bilah pencarian. Selanjutnya kamu tinggal klik pada fitur yang muncul.
  4. Selanjutnya kamu akan diarahkan pada tampilan halaman berikut ini. Untuk mengganti jam maupun tanggal, kamu tinggal klik Change selanjutnya lakukan penyesuaian berdasarkan waktu yang benar.
    ganti pengaturan jam di laptop
  5. Kalau ingin cara yang lebih praktis, kamu bisa mencoba cara mengatur jam di laptop Windows otomatis, yaitu dengan mengaktifkan fitur otomatis. Kamu tinggal menggeser toggle ke arah On dan waktu pada laptop kamu akan langsung menyesuaikan sesuai waktu yang benar.
    cara mengatur jam di laptop otomatis

Langkah-langkah di atas juga berlaku untuk semua merek laptop, jadi untuk yang mencari cara setting jam di laptop Lenovo, Acer, HP, atau yang lainnya, kamu bisa mencoba tutorial di atas.

2. Cara Mengatur Jam di Laptop untuk Macbook

Selanjutnya untuk pemilih laptop Mac, ini dia langkah-langkah mengatur jam di laptop kamu.

  1. Klik pada icon Apple di pojok kiri atas.
  2. Selanjutnya, klik pada Date & Time pada fitur System Preferences.
    system preferences macbook
  3. Untuk dapat melakukan pengaturan waktu, kamu harus menginput password laptop terlebih dahulu. Jadi klik pada icon gembok di pojok kiri bawah dahulu.
    cara mengatur jam di macbook
  4. Lanjutkan dengan mengisikan password, berikutnya klik Unlock.
  5. Kamu bisa melakukan pengaturan pada halaman berikut, lalu jika sudah klik Save.
    cara ganti jam dan tanggal mac
  6. Mac juga menyediakan fitur Date & Time otomatis yang lebih praktis. Untuk mengaktifkannya klik pada kotak untuk memberikan tanda centang.
    cara mengatur jam di laptop mac otomatis

Setelah tahu cara mengatur jam di laptop secara otomatis dan akurat, kini kamu nggak perlu khawatir lagi soal jam yang nggak sinkron. Baik di Windows maupun Mac, caranya sangat mudah dan praktis. Pastikan jam di laptop selalu tepat agar semua kegiatan berjalan lancar.

Selain itu, jika kamu ingin tampilan laptop lebih fresh, kamu juga bisa mencoba mengganti wallpaper laptop Windows 10 untuk memberikan nuansa baru. Semoga artikel ini bermanfaat, dan selamat mencoba!

About Daffa

Check Also

cara membersihkan cache di laptop

8 Cara Membersihkan Cache di Laptop Supaya Tidak Lemot

Membersihkan cache itu penting, di mana cara ini juga bisa untuk mengatasi laptop lemot. Untuk …