Cara menghapus cache di iPhone tidak sesulit yang kamu bayangkan. Kamu harus rajin menghapus file sampah tersebut agar ponsel kamu tidak lagi lemot dan punya ruang penyimpanan lebih banyak. Seperti apa sih caranya? Simak beberapa panduan berikut ini.
Cara Menghapus Cache di Safari
Safari adalah alat peramban bawaan di iPhone. Jika kamu sering menggunakannya, maka kemungkinan besar akan semakin banyak file sampah yang menumpuk. Nah, kamu menghapus file sampah pada peramban ini dengan beberapa langkah singkat berikut.
- Buka Settings.
- Pilih Safari.
- Gulir ke bawah, lalu pilih Clear History and Website Data.
- Ketuk Clear History untuk mengonfirmasi.
Cara Menghapus Cache di Chrome
Chrome adalah peramban populer lainnya bagi pengguna ponsel. Untungnya, Google telah menyederhanakan proses pembersihan file sampah di peramban. Ini akan berguna ketika file sampah sudah menumpuk terlalu banyak. Dengan begitu, proses pembersihan data menjadi jauh lebih cepat. Begini cara hapus data cache iPhone :
- Buka aplikasi Chrome di ponsel kamu.
- Pilih opsi Settings.
- Ketuk History, lalu ketuk Clear Browsing Data.
- Kemudian, ketuk Cookies, Site Data dan Cached Images and Files, pastikan kamu melihat tanda centang di sampingnya.
- Selanjutnya, Clear Private Data di bagian bawah, lalu pilih untuk mengonfirmasi.
Cara Menghapus Cache di Firefox
Jika kamu penggemar berat Firefox, jangan khawatir. Seperti peramban lainnya, jika sering kamu gunakan maka akan membuat file sampah menumpuk. Menghapus file sampah di ponsel ini cukup mudah. Cukup ikuti langkah-langkah berikut :
- Buka aplikasi Firefox di ponsel.
- Masuk ke menu Settings.
- Di bawah Privacy, pilih Data Management.
- Pilih Cache.
- Ketuk Clear Browsing Data untuk mengonfirmasi.
Cara Menghapus Cache Aplikasi di iPhone
Langkah berikutnya yang bisa kamu lakukan adalah menghapus file sampah pada aplikasi. Semakin sering aplikasi kamu gunakan, maka akan semakin banyak file sampah tertimbun. Begini cara melakukannya:
- Buka Pengaturan.
- Ketuk Umum.
- Pilih Penyimpanan iPhone.
- Periksa aplikasi mana saja yang menurut kamu memerlukan pembersihan file sampah.
- Ketuk aplikasi yang diinginkan dan tekan Offload App.
Cara Menghapus Cache dengan Memulai Ulang Ponsel
Selain cara hapus cache aplikasi di HP iPhone, kamu bisa membuang file sampah di ponsel ini adalah dengan memulai ulang perangkat Anda. Berikut cara melakukannya:
- Matikan ponsel kamu. Untuk iPhone X & model yang lebih baru, tekan tombol Volume dan tombol Daya secara bersamaan. Untuk iPhone 6, 7, 8, atau SE, tekan dan tahan tombol Daya hingga penggeser daya mati muncul.
- Geser Slider ke kanan. Tindakan ini akan meminta perangkat kamu untuk mati. Tunggu setidaknya 30 detik sebelum menyalakannya kembali.
- Nyalakan kembali ponsel kamu dengan menekan dan menahan tombol Daya.
- Selesai. Kamu sudah membersihkan file sampah di ponsel. Rasakan bedanya sebelum dan sesudah kamu bersihkan.
Membersihkan file tersebut juga menjadi salah satu cara menghemat baterai iPhone, karena keberadaan file tersebut berpengaruh pada daya. Kebanyakan orang hanya perlu menghapus file sampah satu atau dua bulan sekali.
Biasanya, saat itulah browser kamu akan menyimpan file sementara yang cukup besar untuk memperlambat kinerja. Jika kamu sering mengunjungi banyak situs, sebaiknya kamu lebih sering menghapus file tersebut.
Dengan cara menghapus cache di iPhone tersebut, kamu bisa mengosongkan sebagian ruang pada ponsel kamu. Sehingga kamu dapat merasakan kinerja ponsel yang lebih baik. Semoga bermanfaat, ya!