Lagi butuh internet di laptop tapi nggak ada WiFi? Tenang, kamu bisa pakai hotspot dari HP, lho! Baik di Windows maupun Mac, cara menyambungkan hotspot HP ke laptop itu gampang banget dan bisa jadi solusi praktis saat kamu sedang di luar atau jaringan WiFi terbatas.
Yuk, ikuti langkah-langkah simpel berikut supaya laptopmu bisa tetap online di mana saja!
Cara Menyambungkan Hotspot HP ke Laptop untuk Windows dan MacBook
Menghubungkan hotspot HP ke laptop, baik Windows maupun MacBook, meski kedua sistem operasi ini berbeda, tapi prosesnya hampir mirip. Yuk, simak cara lengkapnya untuk masing-masing perangkat, termasuk untuk kamu yang sedang cari cara menyambungkan hotspot hp ke laptop tanpa USB.
1. Cara Menyambungkan Hotspot Hp ke Laptop Windows
Untuk laptop yang berjalan dengan sistem operasi Windows, ikuti cara menyambungkan hotspot hp ke laptop Asus, Acer, Lenovo atau apa pun merek laptop kamu.
- Buka setelan pada ponsel kamu!
- Selanjutnya pilih pada opsi Hotspot portabel.
- Aktifkan Hotspot portabel dengan menggeser toggle.
- Selanjutnya ketuk pada Atur hotspot portabel.
- Atur SSID atau nama dari hotspot-nya.
- Selanjutnya pada bagian Keamanan, ketuk pada WPA2-Personal.
- Buat kata sandi yang kuat untuk hotspot kamu, jika sudah pilih salah satu pada opsi AP Band. Selama ini yang paling umum jadi pilihan adalah Pita frekuensi 2,4 GHz.
- Sekarang hotspot sudah aktif, jangan lupa mengaktifkan paket data kamu.
- Selanjutnya di laptop, klik icon WiFi di Taskbar pojok kanan bawah.
- Kemudian pilih nama hotspot yang tadi, dan klik Connect.
Jika tidak berhasil terhubung, silahkan lakukan solusi berikut:
- Klik kanan pada icon WiFi di bawah, dan pilih Network and Internet Settings.
- Selanjutnya klik pada Change adapter options.
- Pilih opsi Wifi, klik kanan, lalu klik pada Properties.
- Selanjutnya double click pada Internet Protocol Version.
- Selanjutnya pastikan aktif pada Obtain an IP address automatically dan Obtain DNS server address automatically. Dengan begitu laptop akan secara otomatis mendapatkan IP dari hotspot. Terakhir, klik OK!
2. Cara Menyambungkan Hotspot Hp ke Laptop Macbook
Untuk kamu para pemilik Macbook, ini dia cara menyambungkan hotspot Hp yang bisa kamu coba. Di sini asumsinya hotspot Hp sudah dalam posisi aktif.
- Klik icon Apple di pojok kiri atas lalu pilih System Preferences.
- Selanjutnya pilih pada opsi Network.
- Pilih nama hotspot Hp untuk dihubungkan dengan laptop.
- Selanjutnya kamu mungkin akan diminta untuk menginput kata kunci. Tapi berhubung kata kunci hotspot sudah tersimpan pada laptop berikut, jadi hotspot bisa langsung terhubung. Jika sudah muncul tampilan berikut kamu bisa langsung online internet.
Sedikit tips cara menghubungkan hp ke laptop yang tidak terbaca, kamu bisa mematikan dulu hotspot pada smartphone, tunggu beberapa saat, lalu nyalakan kembali. Trik simple ini biasanya cukup ampuh untuk memunculkan nama hotspot Hp pada fitur network laptop.
Setelah mengetahui cara menyambungkan hotspot HP ke laptop, baik untuk Windows maupun Mac, kini kamu bisa tetap terhubung ke internet di mana saja tanpa perlu bergantung pada WiFi umum. Langkah-langkahnya mudah dan praktis, jadi kamu nggak perlu khawatir saat jaringan WiFi sedang tidak tersedia.
Namun seandainya tersedia ada WiFi, kamu juga bisa menyambungkan laptop ke jaringan WiFi agar lebih hemat kuota. Semoga artikel ini membantu, dan selamat menikmati koneksi internet yang lebih fleksibel sesuai kebutuhan!